FORUM PENGADAAN PUBLIK TAHUNAN KE-10 GHANA “PENGADAAN PUBLIK: MENDORONG RODA SEKTOR SWASTA UNTUK MEWUJUDKAN AGENDA DILUAR BANTUAN UNTUK GHANA”

18.11.2021

Accra, Ghana

Ghana’s Public Procurement 10th Annual Public Forum

Pada tanggal 18 November 2021 Alliance for Integrity menghadiri forum publik tahunan ke-10 yang diselenggarakan oleh Otoritas Pengadaan Umum Ghana (PPA), yang merupakan bagian dari anggota dari Kelompok Penasehat lokal kami. Forum publik tahunan ini mempertemukan beberapa pemangku kepentingan termasuk organisasi masyarakat sipil, sektor swasta, media, dan lainnya. Acara ini menyediakan platform yang sangat interaktif, di mana PPA memberikan update mengenai kegiatan terkait mandat mereka untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi dalam pengadaan publik.

Tema acara tahun ini adalah “Pengadaan Publik: Mendorong roda sektor swasta untuk mewujudkan Ghana Beyond Aid Agenda .”

Peserta dari beragam sektor – termasuk mitra dan pemangku kepentingan dari sektor publik, sektor swasta, perusahaan dan bisnis yang terlibat dalam rantai pasok, organisasi masyarakat sipil, media, asosiasi bisnis, dan praktisi dan profesional individu yang berkecimpung dalam pengadaan – turut menghadiri forum publik tahun ini, yang diawali oleh sambutan kunci yang disampaikan oleh Wakil Menteri Keuangan, John Kuma, mewakili Menteri Keuangan Ken Ofori-Atta. Acara ini dipimpin oleh Ketua Dewan Pengurus PPA; Christopher Ameyaw Ekumfi.

Mengenai update kegiatan PPA pada tahun 2021, Presiden Direktur PPA, Frank Mante, mengindikasikan bahwa pemerintah telah melakukan beberapa pelatihan peningkatan kapasitas bagi petugas pengadaan yang bekerja di kementerian, departemen, dan lembaga di seluruh negeri. Ia mengakui bahwa pelatihan serupa juga sedang dilakukan untuk melatih pemasok dan para praktisi individu mengenai undang-undang pengadaan dan praktik-praktik terbaik. Selain itu, Ia juga menyatakan bahwa Ghana Electronic Procurement System (GHANEPS) sedang berada di tahap kedua dan diharapkan bisa sepenuhnya diimplementasikan pada tahun 2023.

Sehingga disimpulkan bahwa, pemerintah telah terlibat dengan para aktor dan ikut serta untuk mengatasi kekhawatiran para aktor dalam masa transisi tersebut. Selain itu, juga dijelaskan bahwa saat GHANEPS telah diterapkan sepenuhnya, oleh karena itu, publikasi tender, pengajuan tender oleh penyedia layanan, pembukaan tender, pemberian kontrak, dan manajemen kontrak, antara lain, semuanya akan dilakukan secara elektronik.

Namun, presiden direktur juga menggarisbawahi masalah kendala sumber daya yang dihadapi oleh pemerintah, sehingga cara untuk mendanai dan mempertahankan pengembangan kapasitas aktor publik dan swasta pada rantai pasok pengadaan sangatlah penting untuk visi PPA di masa depan. Terlebih lagi, tindakan curang di antara pemasok, seperti pemalsuan tanda tangan, sertifikat palsu, dan dokumentasi lainnya meningkat. Menanggapinya. pihak berwenang pun telah mulai memasukkan daftar hitam para pemasok yang dinyatakan bersalah atas malpraktik dalam penipuan tersebut. Investigasi lainnya sedang dilakukan dan sanksi yang sesuai akan diterapkan jika diperlukan.

Sesi yang sangat berkaitan dalam event tersebut adalah sesi panel diskusi dengan empat anggota panel, yaitu perwakilan dari Asosiasi Industri Ghana, pengacara Kwame Jantuah; Michael Akurang Opoku dari Kementerian Perdagangan dan Perindustrian; William Obeng dari EximBank Ghana dan Presiden Direktur PPA Frank Mante.

Dalam diskusi panel disoroti bahwa sektor swasta bisa didorong oleh adanya pelatihan peningkatan kapasitas yang relevan dan peningkatan kesadaran, serta membuat proses pengadaan menjadi sederhana dan ramah pekerja, memastikan bahwa sistem E-procurement mampu meningkatkan integritas sistem dan mengurangi korupsi dalam proses pengadaan, meminimalkan pelanggaran, mengurangi pembayaran tertunda kepada pemasok, memfasilitasi kepatuhan yang efektif dan juga mengadopsi langkah-langkah untuk membuat perusahaan lokal dan UKM lebih kompetitif.

Pada sesi forum terbuka, masukan dari kami turut digarisbawahi, bahwa integritas sangat penting untuk mencapai sistem yang kompetitif dan efisien. Alliance for Integrity bekerja untuk mempromosikan integritas di antara perusahaan, mitra bisnis, dan para pemangku dari berbagai sektor yang relevan dalam sistem ekonomi. Kami mengumpulkan pakar antikorupsi dan kepatuhan untuk berbagi pengetahuan dan menawarkan dukungan kepada mitra lokal dan global. Selain itu, kami mengembangkan program pelatihan yang praktikal, untuk meningkatkan pengetahuan mengenai kepatuhan.

Kami bersyukur memiliki PPA sebagai mitra dalam jaringan Alliance for Integrity. Kami akan bekerja untuk melibatkan mereka lebih jauh terkait dengan kemungkinan kolaborasi dan mengadaptasi langkah-langkah yang layak untuk meningkatkan kepatuhan dalam sektor pengadaan publik di Ghana.

Penulis: Abdul-Rauf Yussif 

DATA PROTECTION SETTINGS

This website uses external media, such as videos, and a self-hosted analytics tool that can be used to collect data about your behaviour. Cookies are also set in the process. You can adjust or revoke your consent to the use of cookies & extensions at any time.

An explanation of how our privacy settings work and an overview of the analytics/marketing tools and external media used can be found in our privacy policy.