Alliance for Integrity Berpartisipasi dalam Aksi Kolektif untuk Mempromosikan Transparansi di Sektor Pelayanan Publik dan Penguatan Integritas Korporasi

30.03.2017

Medan, Indonesia

Pada tanggal 29 dan 30 Maret 2017, Alliance for Integrity di Indonesia dan proyek GIZ Assistance in Preventing and Combating Corruption in Indonesia (APCC) bekerjasama dengan United Nations Office on Drugs and Crime (UNODC) di Indonesia serta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menyelenggarakan kegiatan sosialisasi selama dua hari di Medan Sumatera Utara dihadapan berbagai pemangku kepentingan mengenai peningkatkan kesadaran terkait upaya-upaya Anti-Korupsi terkini serta untuk mempromosikan transparansi Jasa Pelayanan Publik dan Integritas Perusahaan.

Pada hari pertama, di hadapan 70 peserta terdiri dari perwakilan Pemprov Sumatera Utara, perwakilan dunia usaha, NGO, dan masyarakat umum, Pemerintah Daerah Sumatera Utara memperkenalkan layanan perizinan satu atap secara online yang telah diluncurkan serta memberikan penjelasan terkait perbaikan transparansi dan akuntabilitas daripada jasa layanan administrasi publik ini. Sementara perwakilan resmi dari UNODC di Indonesia dan KPK menyampaikan paparan mengenai perkembangan terbaru upaya-upaya Anti-Korupsi seperti Konvensi PBB UNCAC terkait Tanggung Jawab Pidana Korporasi serta program “Profesional Berintegritas /PROFIT” untuk mencegah dan memberantas korupsi di sektor swasta. Sementara Alliance for Integrity menggunakan kesempatan ini untuk pertama kali memperkenalkan diri diluar Ibukota sebagai inisiatif multi-pemangku kepentingan yang didorong oleh dunia usaha, tujuannya serta serangkaian kegiatannya.



Dimana pada hari kedua, Alliance for Integrity memperkenalkan Program Pelatihan “Dari Usaha ke Usaha/DUKU” dan menyampaikan pengetahuan praktis terkait berbagai jenis korupsi serta upaya-upaya yang dapat diterapkan oleh pihak perusahaan dalam mencegah korupsi serta menekankan pada pentingnya aspek penguatan kepatuhan dan integritas bagi pelaku usaha termasuk UKM untuk memperoleh keunggulan daya saing di lingkungan bisnis dewasa ini. Sementara, perwakilan dari UNODC memberikan sesi interaktif dengan membimbing peserta untuk memahami Perangkat Belajar online terkait Anti-Korupsi bagi dunia usaha.Acara hari kedua dihadiri oleh 17 perwakilan perusahaan dari berbagai sektor industri.

 

DATA PROTECTION SETTINGS

This website uses external media, such as videos, and a self-hosted analytics tool that can be used to collect data about your behaviour. Cookies are also set in the process. You can adjust or revoke your consent to the use of cookies & extensions at any time.

An explanation of how our privacy settings work and an overview of the analytics/marketing tools and external media used can be found in our privacy policy.