Alliance for Integrity mulai program pelatihan perdana „De Empresas para Empresas” bagi perusahaan-perusahaan publik dan mulai dengan berbagai aktifitas di bulan April

07.04.2017

Buenos Aires, Argentina

Minggu ini untuk pertama kali perusahaan-perusahaan publik menjadi peserta pelatihan pencegahan korupsi kami “De Empresas para Empresas”(DEPE). Pelatihan perdana ini diselenggarakan bagi perusahaan-perusahaan publik dibawah naungan Kementerian Transportasi Argentina dan dihadiri oleh para manajer serta ahli di bidang pengadaan publik dan SDM yang menunjukkan minat terhadap tindakan-tindakan anti-korupsi.

Acara ini telah diadakan pada tanggal 5 April bertempat di kantor mitra kami, Kamar Dagang dan Industri Jerman-Argentina serta diselenggarakan bersama dengan Global Compact Network Argentina. Menteri Transportasi Guillermo Dietrich, menyampaikan rasa terima kasih kepada lebih dari 40 peserta telah menunjukkan minat dan motivasi serta menekankan pada pentingnya usaha melawan korupsi dari setiap orang yang hadir. Peserta pelatihan juga terdiri dari pelaku publik lainnya yang menyatakan minat untuk mendapatkan pelatihan serta mengimplementasikan materi pelatihan ke dalam institusi masing-masing seperti dari Kantor Anti-Korupsi, Kabinet para menteri serta perwakilan pemerintah Kota Buenos Aires, Provinsi Buenos Aires serta Kotamadya Morón. Pelatihan dibawakan secara sangat dinamis, interaktif serta menyediakan alat-alat praktis bagi peserta untuk membantu mereka dalam mendukung implementasi program-program transparansi dan integritas di organisasi masing-masing.

Pada hari sebelumnya, diselenggarakan pertemuan Kelompok Kerja daripada para pelatih DEPE di kantor Trenes Argentinos (ADIF SE). Para pelatih disambut oleh Presiden perusahaan Guillermo Fiad yang menggarisbawahi pentingnya menggabungkan kekuatan dan kerjasama untuk mempromosikan transparansi dan tindakan-tindakan anti-korupsi. Merupakan pertama kali bagi Kelompok Kerja untuk menyelenggarakan pertemuan di kantor sebuah perusahaan publik – menandakan aspek lain daripada proses kolaborasi publik-swasta yang telah mulai di negara tersebut. Para peserta (12 hadir secara langsung dan dua mengikuti sesi online) membahas regulasi-regulasi terbaru terkait anti-korupsi, peran B20 di Argentina dan materi pelatihan terbaru bagi perusahaan-perusahaan publik.

Akhirnya pada hari Jumat tanggal 7 April generasi baru pelatih mulai kegiatan melatih. Lebih dari 22 Manajer di bidang Etika dan Transparansi dari perusahaan publik dan swasta menghadiri hari pertama dari keseluruhan dua hari untuk menjadi pelatih program DEPE serta pendukung dalam menyebarluaskan pengetahuan terkait pencegahan korupsi.

Dimulai dari sekarang, para pelatih baru akan diundang dalam pertemuan bulanan Kelompok Kerja untuk dapat berkontribusi dalam diskusi-diskusi terkait tindakan pencegahan korupsi pada tingkat hukum serta perusahaan dan untuk membahas perbaikan yang terus menerus daripada materi pelatihan yang akan disampaikan kepada berbagai ragam kelompok.

Para peserta disambut oleh Carolina Echevarría, Koordinator DEPE Alliance for Integrity untuk Amerika Latin dan Dorothea Garff Manajer Departemen Hukum dan Kepatuhan AHK Argentina.

Pada hari pertama, para peserta mengakrabkan diri dengan materi pelatihan, mempelajari cara penyampaian dan bagaimana menambah nilai dengan membagi pengalaman sendiri. Hari kedua, meliputi partisipasi dalam pelatihan DEPE bagi UKM yang akan diselenggarakan bersama Kamar Dagang Argentina di Buenos Aires pada tanggal 21 April 2017.

 

DATA PROTECTION SETTINGS

This website uses external media, such as videos, and a self-hosted analytics tool that can be used to collect data about your behaviour. Cookies are also set in the process. You can adjust or revoke your consent to the use of cookies & extensions at any time.

An explanation of how our privacy settings work and an overview of the analytics/marketing tools and external media used can be found in our privacy policy.